Krenova Pati Innovation Award 2023 Tumbuhkembangkan Budaya Kreativitas Dan Inovasi

Rabu, 22 Feb 2023 | 08:51:22 WIB - Oleh Administrator


Sosialisasi Lomba Kreativitas Inovasi (KRENOVA) Pati Innovation Award 2023 berlangsung pada Rabu (1/2/2023) di Ruang Rajawali  Bappeda Kabupaten Pati.

Seperti dikatakan Kepala Bappeda, Muhtar, kegiatan Lomba Krenova Pati Innovation Award 2023 merupakan sebuah kegiatan fasilitasi dalam rangka menumbuhkembangkan budaya kreativitas dan inovasi di kalangan pelajar, masyarakat umum, dan Aparatur Sipil Negara (ASN).

“Diharapkan melalui kegiatan lomba ini bisa menciptakan sesuatu yang belum ada, atau memperbaiki sesuatu agar menjadi lebih baik. Tanpa perubahan tidak akan terjadi perbaikan. Semoga hadirin memiliki kesempatan untuk berpikir, menciptakan sesuatu, memiliki inovasi untuk perbaikan kehidupan,” jelas Muhtar.

Menurutnya, terdapat beberapa aspek yang dilombakan yaitu agribisnis dan ketahanan pangan, energi baru dan terbarukan, kehutanan dan lingkungan hidup, kelautan dan perikanan, kesehatan, obat-obatan dan kosmetika, pendidikan, rekayasa teknologi dan manufaktur, teknologi, informasi dan komunikasi, industri kreatif dan sosial dan budaya.

Sementara itu, Kepala Bidang Penelitian dan Pengembangan Bappeda ,Muhammad Taufik, . berharap agar inovasi yang digagas bisa diimplementasikan dengan baik.

“Setelah tahapan inovasi pada proposal, akan diadakan uji coba, inovasi. Yang kita lombakan diharapkan bisa dipakai oleh masyarakat nantinya,” katanya.

Selain itu, kriteria hasil karya adalah hasil kreativitas dan inovasi yang telah diterapkan di daerah lokasi calon pemerima penghargaan maupun daerah lainnya, keaslian spesifikasi dan kepioniran produk, dapat diterapkan di masyarakat dan diaplikasikan dalam skala industri kecil, menengah, atau besar.

Bahan baku yang digunakan berbasis lokal dan ramah lingkungan, mempunyai manfaat yang berkelanjutan, skala investasi dan manajemen terjangkau, serta terdapat keberlangsungan inovasi dan komersialisasi.

Sebagai informasi, formulir dan pengunggahan proposal dapat diaskses melalui link linktr.ee/KrenovaPIA2023.

Rangkaian kegiatan perlombaan ini akan dimulai pendaftaran dan penyusunan proposal yang dilaksanakan pada 1 Februari hingga 1 Maret 2023. Seleksi proposal dan penentuan 20 besar akan dilaksanakan pada Maret 2023, lalu finalis akan memaparkan proposal pada April 2023.